Sleeper Bus Harapan Jaya Blitar Jakarta, Harga Tiket Terbarunya
Berapa sih harga tiket sleeper bus harapan Jaya Double Decker Blitar Jakarta yang paling murah sampai mahal di tahun 2023!?
Kalau masih bingung, atau ada yang mau ditanyakan, langsung aja di komentar!
Untuk harga tiket Sleeper Bus harapan Jaya Double Decker ini cuma 455 ribu rupiah saja, dan jauh lebih enak dibanding naik Kereta Api Gajayana Luxury!
Gak salah sih kalau Sleeper Bus harapan Jaya Double Decker ini dibilang salah satu bus ternyaman di Indonesia.
Saya berharap kalau nantinya Kereta Api Indonesia punya kelas sleeper seperti ini, dengan harga yang lebih manusiawi dan murah.
Tak perlu lah ada embel-embel luxury asal nyaman dan tiketnya bisa murah deh! Begitu~
Kalau penasaran seperti apa pengalaman naik sleeper bus harapan jaya, tonton sampai selesai yak!
PS: Ini bukan endorse, karena saya bayar sendiri tiketnya 😀
Daftar isi Tulisan
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Blitar Jakarta Terbaru Tahun 2023
Berikut ini adalah informasi harga tiket terbaru untuk naik bus ini.
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Jakarta – Solo dan Sragen
- Berangkat Lebak Bulus Jam 12.30 Ke Tirtonadi / Pilangsari, Harga Tiket IDR 335.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 13.00 Ke Tirtonadi / Pilangsari, Harga Tiket IDR 335.000
- Berangkat Lebak Bulus Jam 14.00 Ke Tirtonadi / Pilangsari, Harga Tiket IDR 235.000
- Berangkat Pulo Gebang Jam 15.00 Ke Tirtonadi / Pilangsari, Harga Tiket IDR 235.000
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Jakarta – Ngawi – Magetan
- Berangkat Lebak Bulus Jam 12.30 Ke Ngawi / Maospati, Harga Tiket IDR 355.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 13.00 Ke Ngawi / Maospati, Harga Tiket IDR 355.000
- Berangkat Lebak Bulus Jam 14.00 Ke Ngawi / Maospati, Harga Tiket IDR 255.000
- Berangkat Pulo Gebang Jam 15.00 Ke Ngawi / Maospati, Harga Tiket IDR 255.000
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Jakarta Tulungagung
- Berangkat Lebak Bulus Jam 12.30 Ke Terminal Tulungagung, Harga Tiket IDR 400.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 13.00 Ke Terminal Tulungagung, Harga Tiket IDR 400.000
- Berangkat Lebak Bulus Jam 17.00 Ke Terminal Tulungagung, Harga Tiket IDR 310.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 17.30 Ke Terminal Tulungagung, Harga Tiket IDR 310.000
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Jakarta – Madiun
- Berangkat Lebak Bulus Jam 12.30 Ke Madiun – Caruban, Harga Tiket IDR 355.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 13.00 Ke Madiun – Caruban, Harga Tiket IDR 355.000
- Berangkat Lebak Bulus Jam 17.00 Ke Madiun – Caruban, Harga Tiket IDR 265.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 17.30 Ke Madiun – Caruban, Harga Tiket IDR 265.000
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Jakarta – Blitar
- Berangkat Lebak Bulus Jam 12.30 Ke Plosokerep, Harga Tiket IDR 400.000
- Pasar Rebo (via Kediri) Jam 13.00 Ke Plosokerep, Harga Tiket IDR 400.000
- Berangkat Lebak Bulus Jam 17.00 Ke Plosokerep, Harga Tiket IDR 310.000
- Berangkat Pasar Rebo Jam 17.30 Ke Plosokerep, Harga Tiket IDR 310.000
Harga Tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Rute Blitar – Bekasi
- Berangkat Plosokerep Jam 09.00 Ke Bekasi Timur IDR 400.000
- Berangkat Plosokerep Jam 09.00 Ke Cikarang IDR 400.000
- Berangkat Plosokerep Jam 14.00 Ke Bekasi Timur IDR 310.000
- Berangkat Plosokerep Jam 14.00 Ke Cikarang IDR 310.000
Daftar harga diatas bisa berubah sewaktu waktu, karena itu untuk harga terbaru di tahun 2023 bisa langsung hubungi agen tiketnya saja.
Alamat Hingga Cara Beli Tiket
Untuk beli tiket sleeper bus Harapan Jaya ini bisa dilakukan secara online di website resmi.
Namun kalau Kamu rumahnya dekat agen atau sekalian keluar rumah, bisa beli tiket bus di PO. Harapan Jaya langsung di alamat ini.
Alamat PO : Jl. Mayor Sujadi No.23A, Jepun, Kec. Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66218
No Telepon : (0355) 321620, 321624, 327575
Website resmi : tiket.busharapanjaya.com
Email Resmi : [email protected]
Fasilitas Bus
Untuk kenyamanan penumpang, bus ini hanya bisa menampung maksimal 22 penumpang saja, dengan 2 cabin sleeper.
Karena ini bus kelas mewah nan nyaman, berikut fasilitas yang bisa kamu dapatkan ketika naik bus ini.
- Sleeper Cabin ( untuk yang beli tiket kelas sleeper )
- Recleaning seat untuk kursi standar
- Tersedia snack, minuman ringan, mie selama perjalanan
- Area Temat Merokok (Smoking Area), Toilet
- Lampu baca
- Full AC sepanjang jalan
- Full Audio
- Dapat Fasilitas Bantal, Selimut ( no kedinginan di jalan )
- Dapat makan 2x
- Sandaran kaki yang nyaman
- Ada Usb dan colokan listrik
- Fasilitas Wifi GRATIS, Telpon GRATIS
- Terdapat fasilutas Kursi Pijat di Lantai 2 bus double decker
- Dapat kopi gratis , teh, aqua 600 ml
- Free flow air putih gratis
- Gratis tissue basah
- Gratis tissue kering
- Gratis sandal santai
Kenapa Harus Naik Bus Ini?
Ada beberapa alasan kenapa kamu harus naik bus ini, terutama kelas sleepernya.
- Lebih nyaman dibanding naik kereta api, apalagi kelas sleepernya, mantap, privasi penumpang di kelas sleeper juga lebih bagus!
- Serasa tidur di hotel capsul! Ya, kelas sleepernya lumayan nyaman, serasa menginap di hotel kapsul. Jadi nggak perlu lagi deh cobain hotel kapsul di Jepang.
- Terdapat fasilitas colokan listrik dan wifi, sehingga tidak akan kehabisan daya untuk gadget kamu. Jadinya tidak ada lagi tuh namanya bosan di sepanjang perjalanan.
Nah, semoga informasi tentang harga tiket Sleeper Bus Harapan Jaya Blitar Jakarta dan kota lainnya terbaru tahun 2023 diatas bisa berguna buat Kamu ya.
My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com