Travel Vlogger Indonesia, menginspirasi lewat travel vlog Indonesia, berbagi informasi liburan dan vlog jalan jalan!

Review Kereta Bandara Jakarta Soekarno Hatta! Mahal Atau Murah?

Travel Vlog

Review Pengalaman Naik Kereta Bandara Jakarta, Kereta Bandara Soekarno Hatta Pertama Kali! IDR 70 Ribu, Bebas Macet!! Untuk jadwal kereta bandara Jakarta kereta bandara Soekarno Hatta bisa dibaca disini ya – https://catperku.com/info-jadwal-kereta-bandara-soekarno-hatta/

Sebenarnya sudah lama sekali saya ingin mencoba naik Kereta Bandara Soekarno Hatta yang dioperasikan oleh PT Railink ini. Selain penasaran, dengan naik kereta bandara Jakarta tentunya saya bisa terbebas macet di jalan tol. Cuma saya heran, kok Kereta Bandara Soekarno Hatta ini sepi banget, dan okupansinya rendah sekali. Ada yang bisa bantu jelasin di komentar?

Untuk harga tiket kereta bandara Jakarta kemarin saya dapat di harga IDR 70.000 sekali jalan, saya nggak tau itu tiket promo atau reguler. Yang jelas menurut saya lebih murah dibandingkan dengan naik taksi atau transportasi online. Cuma, kalau dibandingkan dengan Bus Damri, masih lebih murah tiket bus damri ke Gambir.

Untuk rutenya, sekarang Kereta Bandara Soekarno Hatta ini bisa sampai Bekasi. Jadi untuk yang rumahnya di Bekasi, pasti bakalan tertolong banget dengan keberadaan Kereta Bandara Jakarta ini. Soalnya, jalur ke Bekasi itu suka macet kan? Dengan naik Kereta Bandara Soekarno Hatta ini paling tidak jadi bebas macet.

Nah, gimana? Siapa yang sudah cobain naik Kereta Bandara Jakarta? Menurut kamu gimana, coba share pendapat dan pengalaman kamu naik Kereta Bandara Soekarno Hatta di kolom komentar di bawah ya!

 

Review Kereta Bandara Jakarta Soekarno Hatta! Mahal Atau Murah?
Watch this video on YouTube.
Subscribe ke Youtube Fahmi Catperku.com ya!

 

—–
My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com
—–

BACA JUGA :  Cara Naik Bus Di Malaysia, Pengalaman Naik Bus Dari Melaka Ke Johor Bahru JB Sentral

Fahmi

Fahmi adalah penulis catperku.com, Travel Blogger dari Indonesia, Travel Vlogger Indonesia juga. Dulunya mas-mas kantoran, tapi sekarang berjuang menjadi pekerja lepas demi kebebasan memilih waktu liburan. Suka liburan ke Pantai tapi jarang nyebur, hobi trekking karena demen jalan kaki. Suka traveling di Indonesia, tapi juga nggak nolak kalau ada kesempatan liburan ke luar negeri. Travel Blogger Indonesia yang bermimpi buat keliling dunia, traveling jalur darat Asia-Eropa, Naik kereta api lewat Trans-Siberia, lalu menghabiskan masa pensiun di desa kampung halamannya. Nggak banyak kan mimpi saya? Anyway, kalau tertarik membantu mewujudkan mimpi saya, bisa hubungi di [email protected] ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *